PIRAMIDA.ID – Komunitas Gemoy Siantar, yang merupakan perkumpulan anak muda dari seluruh kelurahan di Kota Pematangsiantar, mengimbau masyarakat untuk tetap bersabar dan menunggu hasil resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) terkait Pilkada Kota Pematangsiantar. Ketua Komunitas Gemoy Siantar, Fawer Sihite, menyampaikan bahwa masyarakat tidak perlu terkecoh oleh hasil hitungan cepat (quick count) yang belum tentu mencerminkan hasil final. Rabu, 27 November 2024.
“Kami ingin mengingatkan seluruh masyarakat Kota Pematangsiantar bahwa hasil resmi pemilu hanya akan ditetapkan oleh KPU setelah melalui tahapan pleno. Jadi mari kita bersabar menunggu hasil tersebut, sembari tetap melakukan pengawasan terhadap suara pasangan calon dr. Susanti Dewayani dan Ronald Darwin Tampubolon di tingkat pleno kecamatan hingga pleno kota,” ungkap Fawer Sihite.
Ia juga menegaskan bahwa proses pemilu masih panjang, termasuk kemungkinan adanya gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK). Oleh karena itu, Fawer mengajak masyarakat untuk menjaga kondusivitas kota dan tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang belum terverifikasi.
“Kami percaya pada proses demokrasi yang transparan dan akuntabel. Mari kita kawal suara rakyat dengan tetap tenang dan bersikap bijak,” tambahnya.
Gemoy Siantar juga mengapresiasi kerja keras seluruh elemen penyelenggara pemilu, saksi, dan pengawas yang terus memastikan pemilu berjalan dengan jujur dan adil. Komunitas ini mengajak warga untuk bersama-sama menjaga persatuan serta ikut mengawasi proses rekapitulasi suara demi terciptanya pemilu yang berkualitas di Kota Pematangsiantar.
Untuk informasi lebih lanjut, Gemoy Siantar siap menerima masukan dan laporan dari masyarakat terkait pelaksanaan pemilu di setiap kecamatan. Tetaplah percaya pada mekanisme yang ada dan berdoa untuk hasil terbaik bagi Kota Pematangsiantar. (Tim).