PIRAMIDA.ID – Komunitas Gemoy Siantar sukses menggelar acara “Muda Memilih” yang berlangsung di Full Coffee, Jl. Sangnawaluh No. 36, Kota Pematangsiantar. Acara ini dihadiri oleh ratusan Gen Z dan milenial yang antusias mendukung proses demokrasi yang inklusif. Sabtu, 23 November 2024.
Hadir langsung dalam acara tersebut pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pematangsiantar, dr. Susanti Dewayani dan Ronald Darwin Tampubolon. Kehadiran mereka disambut hangat oleh peserta, sekaligus menunjukkan komitmen pasangan calon dalam merangkul anak muda sebagai bagian penting dari pembangunan kota.
Tokoh pemuda Pematangsiantar, Inca R. Saragih (Bapak Glend Saragih), serta Fawer Sihite juga turut hadir, memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini. Dalam sambutannya, Inca R. Saragih menyampaikan apresiasi atas inisiatif anak-anak muda Siantar dalam menciptakan ruang diskusi politik yang segar dan relevan.
Acara ini dibuka dengan penyematan stola secara simbolis kepada dr. Susanti dan Ronald oleh perwakilan Gemoy Siantar. Prosesi ini menjadi simbol harapan dan doa dari generasi muda Siantar kepada calon pemimpin mereka. Selain itu, kegiatan berlangsung dengan berbagai diskusi interaktif yang membahas isu-isu penting kota, diakhiri dengan penyerahan cendera mata kepada dr. Susanti dan Ronald sebagai bentuk penghargaan dan dukungan.
Fawer Sihite dan Inca Saragih , merupakan tokoh di balik suksesnya Gemoy Siantar, mengungkapkan rasa syukurnya atas kelancaran acara ini. “Acara ini bukan hanya tempat untuk bertemu, tetapi juga momentum bagi anak muda Siantar untuk menyuarakan pandangan mereka dan menunjukkan bahwa mereka peduli pada masa depan kota kita,” ujarnya.
Dengan terlaksananya “Muda Memilih”, Gemoy Siantar berharap semangat partisipasi politik di kalangan anak muda semakin meningkat, sehingga tercipta generasi pemimpin dan warga kota yang kritis, peduli, dan berani mengambil peran dalam membangun Pematangsiantar ke arah yang lebih baik. (Tim).